Wednesday, 27 November 2013

Android KitKat di Nexus 4 Bermasalah

Sejumlah pengguna Nexus 4 yang upgrade ke Android KitKat mengalami masalah. Beberapa bug di antaranya bahkan terbilang cukup fatal.

Perlahan tapi pasti, upgrade Android KitKat mulai merambah berbagai perangkat di sejumlah negara, termasuk Nexus 4 yang dirilis akhir 2012 lalu. Tapi sayangnya, upgrade tersebut tidak berjalan mulus.

Seperti detikINET kutip dari Android Police, Selasa (26/11/2013), beberapa masalah yang sering ditemui pengguna Nexus 4 setelah memakai KitKat, antara lain, lockscreen yang tidak berkerja sempurna, tombol dial dan tombol home yang tidak bisa dipakai, dan beberapa isu miring lainnya.

Memang, tidak semua pengguna Nexus 4 mengalami masalah tersebut, melainkan handset yang menggunakan firmware Jelly Bean JWR66Y dan mendapatkan update ke seri KRT16S.

Sumber : Detik Inet
Load disqus comments

0 comments