Friday 5 June 2009

Sadisnya NARKOBA

Cerita ini saya dapat melalui email dari teman. Dia juga mendapatkannya dari teman lainnya. Terlepas dari benar atau tidaknya informasi ini, saya pikir cukup bagus juga buat pengetahuan kita. Dan sedikit banyak membuka mata dan pikiran kita bahwa memang NARKOBA itu benar-benar sadis dan dapat membuat orang yang akan melakukan apa saja untuk mendapatkannya ataupun untuk mengedarkannya.
Silahkan disimak...


Seorang teman sekerja, punya adik wanita di Texas dan bersama suaminya membuat rencana untuk berlibur ke seberang perbatasan Mexico untuk berbelanja. Di menit terakhir, baby sitter mereka nggak jadi ikut dan mereka harus membawa anak mereka yang berumur 2 tahun bersamanya.

Ketika mereka sudah menyeberang dari perbatasan sekitar satu jam, tiba-tiba anak mereka berlarian ke pojok. Ibunya tentu saja megejar, tetapi anak tersebut hilang. Sebagai ibu, lalu mencari petugas kepolisian, petugas itu lalu meminta ibu tersebut pergi ke gerbang dan menunggu.

Tidak mengerti apa maksudnya, ibu itu hanya menurut dan menunggu saja, sesuai permintaan polisi. Selang 45 menit kemudian, seorang pria mendekati perbatasan membawa seorang anak kecil yang hilang itu. Ibu ini lalu berlari menuju anak itu, dan bersyukur karena anak itu sudah ditemukan. Ketika Pria tadi sadar bahwa ibu tersebut ternyata orang tua dari anak kecil yang digendongnya, ia melempar anak tersebut dan lari. Polisi yang sudah menunggu menangkap pria itu.

Anak kecil itu sudah mati. Dalam 45 menit hilang, anak tersebut dibelah terbuka, semua isi dalam tubuh dikeluarkan, dan diganti penuh dengan COCAINE. Pria tersebut, akan seolah-olah menyeberangi perbatasan dengan anak yang seolah-olah tertidur. Anak berumur 2 tahun itu sudah mati, kemudian akan dianggap hanya seperti sampah demi COCAINE milik seseorang.

Benar-benar sadis, semoga tidak pernah terjadi pada Keluarga atau kerabat kita....!!
Load disqus comments

5 comments