Wednesday 9 July 2008

Tip : I'm Feeling Lucky (Saya Lagi Beruntung) di Gogle

Tentunya mesin pencari Google bukanlah "barang" aneh bagi mereka yang sering browsing internet. Nah ketika anda akan mencari suatu situs dengan kata kunci tertentu, di halaman Google tersebut, bagian bawah box pencari ada 2 pilihan yaitu Google Search dan I'm Feeling Lucky, atau kalau di bahasa Indonesianya adalah Telusuri Dengan Google dan Saya Lagi Beruntung. Sebagian dari anda mungkin belum tahu atau bahkan tidak tahu kalau ada tombol tersebut.

Biasanya, ketika seseorang melakukan pencarian, setelah mengetik kata kunci maka dia akan menekan tombol Enter atau tombol Google Search (Telusuri Dengan Google) dan bukan tombol yang satunya.

Sebenarnya apa sih fungsi dari tombol itu ?

Supaya gak penasaran, mari kita coba.
Silahkan terlebih dahulu masuk ke google.com atau google.co.id (sebenarnya secara otomatis ketika anda mengetik google.com akan langsung diarahkan ke google.co.id)
Coba masukkan kata kunci "detik", lalu tekan enter atau tombol "Telusuri Dengan Google". Maka akan muncul halaman dengan berbagai pilihan situs yang memiliki kata kunci "detik". Sekarang coba ulangi dengan memasukkan kata kunci "detik" tapi setelah itu tekan tombol "Saya Lagi Beruntung".

Halaman apa yang ditampilkan. Ya, benar... Google akan langsung mengarahkan anda ke alamat www.detik.com

Kesimpulan :
  1. Tombol "Google Search" akan menampilkan pilihan situs dengan kata kunci yang anda masukkan.
  2. Tombol "I'm Feeling Lucky" akan langsung menampilkan situs nomor 1 (ranking pertama) dari halaman yang ditampilkan ketika menggunakan tombol "Google Search"
Silahkan coba ....
Load disqus comments

1 comments: